Wednesday, June 15, 2011

Penyakit kaki

Dear All,
Sebelumnya saya mau memperkenalkan diri nama saya Rizo Alamsyah berdomisili di Depok saya juga penggemar kenari. Selama ini saya belajar dari buku dan pengalaman saya mengenai burung kenari dan itu masih sangat minim sekali. Disini saya mau Tanya mengenai penyakit kenari yang sampai saat ini saya bingung untuk menyembuhkannya yaitu penyakit jamur pada kaki burung kenari. Sudah berbagai macam obat saya gunakan tapi tidak sembuh - sembuh juga, mulai dari berbagai macam salep bahkan minyak tanah. Yang mau saya tanyakan selain obat yang saya sebutkan diatas ada nggak ya obat yang sangat mujarab berupa salep atau obat tradisional lainnya yang dapat menyebuhkan ?
Salam,
Rizo - Depok
Salam KM,
Bisa dicoba dengan resep ini,
  1. Siapkan, kapas, air hangat, alcohol 70% dan salep kulip 88.
  2. Basuh kaki burung dengan air hangat, kemudian dibasuh kembali dengan alcohol 70%, lalu dikeringkan.
  3. Setelah itu, olesi tipis dengan salep kulit 88 keseluruh kaki dan jari burung kenari
  4. Lakukan sehari 2 kali, atau sehari 1 kali (disore hari).
Semoga lekas sembuh.
Salam,
Asep saefudin
PUrwakarta